Beranda Ekonomi Harga Emas Turun Sejenak! Akan ke US$3.500?

Harga Emas Turun Sejenak! Akan ke US$3.500?

Investor emas makin bahagia. Harga emas dunia kini kembali memecahkan rekor harga tertinggi baru sepanjang masa. Level psikologis US$3.200 per troy ons kini berhasil ditembus, mimpi untuk emas mencapai level US$3.500 per troy ons tahun ini semakin dekat. Perang tarif antara Amerika Serikat (AS) dengan China membawa harga emas semakin tinggi.

0
Ilustrasi | Istimewa

CARAPANDANG.COM - Harga emas melemah pada hari ini, Senin (14/4/2025). Namun, pelemahan ini diperkirakan hanya sementara karena sang logam mulia diperkirakan akan kembali terbang.

Investor emas makin bahagia. Harga emas dunia kini kembali memecahkan rekor harga tertinggi baru sepanjang masa. Level psikologis US$3.200 per troy ons kini berhasil ditembus, mimpi untuk emas mencapai level US$3.500 per troy ons tahun ini semakin dekat. Perang tarif antara Amerika Serikat (AS) dengan China membawa harga emas semakin tinggi.

Pada perdagangan hari ini Senin (14/4/2025) hingga pukul 06.11 WIB, harga emas dunia di pasar spot melemah cukup tajam yakni 0,5% di posisi US$3.219,75 per troy ons.

Sementara pada perdagangan sebelumnya Jumat (11/4/2025), harga emas dunia di pasar spot terbang 1,96% di level US$3.236,21 per troy ons. Penutupan perdagangan ini memecahkan rekor kenaikan harga emas tertinggi sepanjang masa. Tak butuh waktu lama lagi harga emas dunia menuju level US$3.500 per troy ons.

Harga emas melonjak melewati angka US$3.200 per troy ons untuk pertama kalinya pada perdagangan Jumat pekan lalu, didorong oleh meningkatnya ketegangan perdagangan AS-China yang mengguncang pasar global dan mendorong investor beralih ke emas yang dianggap sebagai tempat berlindung dari ketidakpastian.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here