Beranda Internasional Harga Minyak Stabil di Awal Perdagangan Asia Pada Selasa Pagi

Harga Minyak Stabil di Awal Perdagangan Asia Pada Selasa Pagi

Minyak mentah berjangka Brent menyusut dua sen menjadi diperdagangkan di 84,91 dolar AS per barel pada pukul 00.29 GMT.

0

CARAPANDANG - Harga minyak stabil di awal perdagangan Asia pada Selasa pagi, setelah rencana OPEC+ untuk memangkas lebih banyak produksi mengguncang pasar pada hari sebelumnya, dengan perhatian investor beralih ke tren permintaan dan dampak harga yang lebih tinggi pada ekonomi global.

Minyak mentah berjangka Brent menyusut dua sen menjadi diperdagangkan di 84,91 dolar AS per barel pada pukul 00.29 GMT. Sementara itu, minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) AS menguat lima sen, menjadi diperdagangkan pada 80,47 dolar AS per barel.

Kedua harga acuan melonjak lebih dari 6,0 persen pada Senin (3/4/2023) setelah Organisasi Negara-negara Pengekspor Minyak (OPEC) dan sekutu termasuk Rusia, secara kolektif dikenal sebagai OPEC+, mengguncang pasar dengan pengumuman rencana pada Minggu (2/4/2023) untuk menurunkan target produksi sebesar 1,16 juta barel per hari ( bph).

Janji terbaru membawa total volume pemotongan oleh OPEC+ menjadi 3,66 juta barel per hari termasuk pemotongan 2 juta barel Oktober lalu, menurut perhitungan Reuters - sama dengan sekitar 3,7 persen dari permintaan global. "Aksi beli besar-besaran dari pengurangan produksi OPEC+ telah mereda dan perhatian pasar telah beralih ke prospek permintaan di masa depan," kata Hiroyuki Kikukawa, presiden NS Trading, unit dari Nissan Securities.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here