Beranda Politik Hasil Cek Kesehatan Paslon Pramono-Rano Diumumkan Besok

Hasil Cek Kesehatan Paslon Pramono-Rano Diumumkan Besok

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tarakan di Gambir, Jakarta Pusat, akan mengumumkan hasil pemeriksaan kesehatan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung dan Rano Karno, pada Sabtu (31/8).

0
798
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tarakan di Gambir, Jakarta Pusat, akan mengumumkan hasil pemeriksaan kesehatan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung dan Rano Karno, pada Sabtu (31/8).

CARAPANDANG - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tarakan di Gambir, Jakarta Pusat, akan mengumumkan hasil pemeriksaan kesehatan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung dan Rano Karno, pada Sabtu (31/8).

"Hasilnya akan diserahkan ke KPU besok (31/8), sehari setelah pemeriksaan (H+1). Hal yang sama berlaku untuk pasangan berikutnya," ujar Wakil Direktur Pelayanan RSUD Tarakan, dr. Weningtyas Purnomorini, di Jakarta Pusat, Jumat.

Wening menjelaskan bahwa skema pengumuman satu hari setelah tes kesehatan juga diterapkan untuk dua pasangan lainnya, yaitu Ridwan Kamil-Suswono pada Sabtu (31/8) dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana pada Minggu (1/9).

Proses pengumuman memakan waktu karena setiap calon harus menjalani serangkaian tes kesehatan yang ditetapkan oleh KPU DKI Jakarta sesuai dengan aturan yang berlaku.

"Kami hanya mengikuti pedoman teknis dari KPU yang menentukan kelayakan. Setelah semua hasil tes keluar, akan ada rapat pleno malam ini untuk menentukan hasilnya," tambah Wening.

Dalam kurun waktu sekitar 11 jam 20 menit, calon akan menjalani berbagai tes termasuk USG abdomen, rontgen thorax, pengambilan sampel laboratorium darah dan urine untuk pemeriksaan narkotika, serta wawancara dengan psikiater.

Tes berlanjut dengan pengambilan sampel laboratorium lainnya, tes kecerdasan, tes kepribadian, tes potensi khusus, serta pemeriksaan penyakit dalam, paru, mata, jantung, pembuluh darah, gigi, dan mulut.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here