Beranda Kabupaten Pohuwato HUT Bhayangkara, Kapolres Pohuwato: Momentum Penting Perjalanan Sejarah Kepolisian Indonesia

HUT Bhayangkara, Kapolres Pohuwato: Momentum Penting Perjalanan Sejarah Kepolisian Indonesia

Peringatan HUT Bhayangkara ke-78 ini ditandai dengan upacara apel serentak seluruh Indonesia. Tak terkecuali di Polres Pohuwato yang melaksanakan apel di lapangan Mapolres Pohuwato.

0
Peringatan HUT Bhayangkara ke-78 ini ditandai dengan upacara apel serentak seluruh Indonesia. Tak terkecuali di Polres Pohuwato yang melaksanakan apel di lapangan Mapolres Pohuwato.

"Meskipun dihadapkan pada suatu keterbatasan namun saudara-saudara tetap menunjukkan dedikasi, loyalitas dan integritas yang tinggi sehingga sampai saat ini stabilitas Kamtibmas di seluruh wilayah provinsi Gorontalo senantiasa terpelihara dengan aman dan kondusif serta mampu mendukung program-program pemerintah dalam mewujudkan pembangunan nasional di segala bidang", kata AKBP Winarno membacakan sambutan Kapolda Gorontalo.

Namun demikian, katanya, dengan berbagai upaya pembenahan, Polri mampu mengembalikan citranya di tengah masyarakat. Berbagai capaian yang diraih oleh Polri akan mendorong Polri melaksanakan perbaikan guna meningkatkan kepercayaan publik yang amat penting di era demokrasi ini.

Jebolan Akpol 2004 ini menambahkan, sebagai umat beragama tentunya kita semua menyadari bahwa apa yang diraih saat ini merupakan sebuah berkah yang diberikan oleh Allah SWT Tuhan yang maha kuasa, karena disaat institusi Polri tengah mengalami krisis kepercayaan yang berimbas hingga ke seluruh jajaran, namun segenap personil Polda Gorontalo turut berjuang dengan tak kenal lelah dalam meningkatkan kinerja.

Serta terus berupaya mendekatkan diri kepada masyarakat melalui optimalisasi peran seluruh satuan kerja di lingkungan polda Gorontalo dan jajaran bekerja sama dengan TNI, Pemerintah Provinsi dan segenap stakeholder serta masyarakat Provinsi Gorontalo hingga akhirnya membuahkan hasil yang sangat baik dengan terpeliharanya kapasitas Kamtibmas yang aman dan kondusif.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait