Beranda Olahraga Jackie Chan Jadi Pembawa Obor Paralimpiade Paris

Jackie Chan Jadi Pembawa Obor Paralimpiade Paris

Aktor bela diri kelahiran Hong Kong Jackie Chan ditunjuk sebagai salah seorang pembawa obor menjelang upacara pembukaan Paralimpiade di Paris.

0
972
Aktor bela diri kelahiran Hong Kong Jackie Chan ditunjuk sebagai salah seorang pembawa obor menjelang upacara pembukaan Paralimpiade di Paris.

CARAPANDANG - Aktor bela diri kelahiran Hong Kong Jackie Chan ditunjuk sebagai salah seorang pembawa obor menjelang upacara pembukaan Paralimpiade di Paris.

Panitia penyelenggara mengumumkan bahwa pria berusia 70 tahun, yang dikenal karena aksi akrobatik dan adegan pertarungan, itu akan membawa api pada Rabu (28/8) sore di ibu kota Prancis beberapa jam sebelum upacara pembukaan dimulai.

Aktris Prancis Elsa Zylberstein, dan penari/koreografer Benjamin Millepied juga akan ambil bagian dalam pawai obor.

Seperti halnya upacara pembukaan Olimpiade, acara pada Rabu (28/8) akan berlangsung di luar Stade de France, dengan parade menyusuri Champs-Elysees menuju Place de la Concorde di pusat kota Paris.

Api yang dinyalakan pada Sabtu (24/8) di Stoke Mandeville di Inggris, tempat bersejarah lahirnya Paralimpiade, tiba di Prancis melalui terowongan Channel pada Minggu (25/8), dibawa oleh peraih medali anggar kursi roda Emmanuelle Assmann.

"Ini semua tentang menanamkan olahraga di hati para penyandang disabilitas," kata Menteri Olahraga Prancis Amelie Oudea-Castera yang hadir untuk menyambut api Paralimpiade, bersama kepala panitia penyelenggara Tony Estanguet, dikutip dari AFP, Senin.

Api tersebut akan melanjutkan perjalanannya, dan akan "dilipatgandakan" menjadi 12 api Paralimpiade, yang akan dibawa oleh 1.000 pembawa obor di sekitar 50 kota, dalam 12 estafet serentak.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here