Beranda Umum KAI Siapkan 472 Unit Lokomotif dan 1.872 Unit Kereta Dukung Lebaran 2024

KAI Siapkan 472 Unit Lokomotif dan 1.872 Unit Kereta Dukung Lebaran 2024

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI menyiapkan 472 unit lokomotif  dan 1,872 unit kereta dalam rangka mendukung angkutan mudik Lebaran 2024.

0
PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI menyiapkan 472 unit lokomotif  dan 1,872 unit kereta dalam rangka mendukung angkutan mudik Lebaran 2024.

Badan Kebijakan Transportasi Kementerian Perhubungan memproyeksikan kereta api menjadi pilihan moda transportasi yang paling diminati oleh masyarakat yang hendak melakukan perjalanan mudik selama periode Lebaran 2024.

Sebanyak 20,30 persen atau 39,32 juta orang memilih menggunakan kereta api antarkota. Namun, dengan keterbatasan kursi pada kereta api, memungkinkan terjadi perubahan pilihan moda transportasi dari mulai kendaraan pribadi, bus, maupun sepeda motor.

Pada Lebaran 2024, survei bersama yang dilakukan oleh Kementerian Perhubungan dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika memproyeksikan angka pergerakan orang mencapai 193,6 juta orang atau setara 71,7 persen dari total jumlah penduduk Indonesia.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here