''Pemerintah daerah terus mengupayakan lebih banyak kabupaten/kota yang terlibat dalam program pencegahan, terutama dalam perluasan cakupan jaminan kesehatan. Harapan kami ke depan semua kabupaten/kota di Riau telah melaksanakan pelayanan kesehatan semesta,'' kata Syamsuar.
Bupati Pelalawan Zukri menjelaskan bahwa di wilayahnya ada 14 Puskesmas dan satu rumah sakit kelas C yang menjadi rujukan regional. Di Pelalawan juga terdapat 176 Posyandu dengan 1.850 kader.
''Kami sangat mendukung program integrasi layanan primer maka kami sudah dan terus melakukan apapun kebijakan yang dibuat pemerintah pusat. Kabupaten Pelalawan bidang kesehatan terus berjalan dan terus kita datang ke rakyat-rakyat bahkan seluruh bidan-bidan desa kita wajibkan minimal dalam satu bulan seluruh Lansia wajib dikunjungi oleh seluruh bidan desa,'' ucapnya.
Selain itu, jaminan kesehatan masyarakat di Pelalawan sudah mencapai 99,22% sudah memiliki jaminan kesehatan. Artinya tinggal 0,78% yang belum memiliki jaminan kesehatan. Saat ini masyarakat Pelalawan cukup mempunyai KTP bisa menerima pelayanan kesehatan gratis di Kabupaten Pelalawan.
''Pemerintah Kabupaten Pelalawan sangat serius dalam memberikan jaminan kesehatan masyarakat. Kami berterima kasih sekali saat ini Pelalawan dijadikan salah satu role model integrasi layanan primer,'' ungkap Zukri. dilansir kemkes.go.id