"Jadi tim yang dibentuk ini, sebenarnya tim sudah ada AFF U-16, tetapi tentu ada faktor umur dan lain-lain, makanya kita rekrut kembali lagi talenta di 12 kota. Tentu kita menyadari tidak ada kompetisi. Tapi, saya percaya kemarin Timnas U-19 perempuan persiapan sangat minim tidak ada kompetisi, tetapi dapat tembus semifinal sejarah pertama kali AFF itu," katanya.
Artinya, Indonesia mempunyai talenta yang bagus tetapi harus dibina. Karena itu, pemusatan latihan sekarang jangka panjang empat bulan dan ini terus terus direkrut juga talenta-talenta dari 12 kota.
Diaspora dari enam pemain terseleksi dua nanti biar tim pelatih yang mengumumkan lalu panggil enam lagi diaspora. Jadi semua talenta terbaik Indonesia yang ada di tempat lain mau bergabung.