Selain itu, Yunus mengungkapkan rencana kunjungan Forkopimda Provinsi Gorontalo ke dua TPS di Pohuwato, yakni TPS 4 Desa Teratai dan TPS 5 Desa Marisa Selatan, pada hari pemungutan suara.“Surat dari Forkopimda menyebutkan mereka akan tiba di Pohuwato pada pukul 14.00 untuk melakukan monitoring. Kami sudah mempersiapkan kunjungan tersebut,” lanjutnya.
Sebagai antisipasi, logistik akan ditempatkan terlebih dahulu di kantor desa sebelum dikirimkan ke TPS untuk menghindari risiko kerusakan akibat cuaca. Pemerintah daerah berharap proses distribusi dan pelaksanaan pemilu berjalan sukses hingga selesai.Ia menyampaikan apresiasi atas dukungan dari berbagai pihak, termasuk TNI-Polri, dalam memastikan seluruh tahapan pemilu berjalan aman dan kondusif.
“Kami ucapkan terima kasih atas support dari semua pihak. Semoga proses ini berjalan sukses hingga penghitungan suara selesai,” tutupnya.