Beranda Internasional Ma'ruf Amin: CAEXPO Bukti Interaksi Pelaku Bisnis China dan Negara ASEAN

Ma'ruf Amin: CAEXPO Bukti Interaksi Pelaku Bisnis China dan Negara ASEAN

 Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyebut China-ASEAN Expo (CAEXPO) bukti interaksi erat antara pelaku bisnis China dan negara-negara ASEAN, termasuk Indonesia.

0

CARAPANDANG - Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyebut China-ASEAN Expo (CAEXPO) bukti interaksi erat antara pelaku bisnis China dan negara-negara ASEAN, termasuk Indonesia, sehingga penting mendorong interaksi dan jejaring antara pelaku bisnis ASEAN dan China.

"Untuk itulah, Indonesia hadir dalam CAEXPO tahun ini dalam bentuk 'Paviliun Komoditas' dengan menampilkan produk unggulan seperti makanan, minuman, fesyen dan lainnya dan paviliun 'City of Charms' yang diwakili oleh provinsi Kalimantan Tengah," kata Ma'ruf di Nanning, Guangxi, China, pada Minggu (17/9).

Ma'ruf Amin menghadiri pembukaan China-ASEAN Expo (CAEXPO) Ke-20 dan China-ASEAN Business Investment Summit (CABIS) Ke-20 di Osmanthus Hall, Nanning International Convention and Exhibition Center (NICEC), Wilayah Otonomi Guangxi, China.

"Saya mengundang para hadirin untuk mengunjungi kedua paviliun tersebut. Izinkan saya sekali lagi mengucapkan selamat atas pembukaan CAEXPO dan CABIS yang ke-20 sebagai platform kerja sama yang produktif dan bermanfaat nyata bagi kemitraan antara ASEAN dan Indonesia dengan China," kata  Ma'ruf.

Menurut dia, kolaborasi untuk pertumbuhan ekonomi mesti terus dilakukan, termasuk antara ASEAN dan Mitra Strategis Komprehensif seperti China.

"Kedua, penting penguatan integrasi ekonomi kawasan yang saling menguntungkan," tambah Ma'ruf.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here