Beranda Umum Menanti Kiprah Para Juara Pasangan Muda Inspiratif dan Pemuda Pelopor

Menanti Kiprah Para Juara Pasangan Muda Inspiratif dan Pemuda Pelopor

Selain hadiah uang tunai, para juara ini nantinya akan mendapatkan penghargaan dan apresiasi dari Pemerintah pada momen puncak Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2023

0
istimewa

Sementara itu Pemilihan Pemuda Pelopor Tingkat Nasional merupakan salah satu program unggulan Kemenpora yang mengedepankan kemandirian pemuda. Untuk mewujudkan pemuda yang berkapasitas, berkarakter, dan berdaya saing. 

Proses seleksi mulai dari penerimaan berkas  berlangsung sejak pada Juni 2023 silam sebanyak 108 dari 26 provinsi. Selanjutnya dilakukan seleksi administrasi, hingga ditentukan calon Pemuda Pelopor Tingkat Nasional sebanyak 60 orang terpilih dari 26 provinsi, yang terbagi dalam lima bidang.

Kegiatan penjurian Pemilihan Pemuda Pelopor Tingkat Nasional di Hotel Ciputra lantas memunculkan dari tiga pemuda terbaik pada masing-masing bidang, dengan jumlah 15 peserta masuk ke babak Grand Final dan penentuan juara.

Adapun para juara pertama Pemuda Pelopor 2023 yaitu Amir Khaeruddin dari Lampung untuk bidang Pendidikan; Sandi Agustinus dari Kalimantan Selatan untuk bidang Agama Sosial Budaya; Govvinda Yuli Effendi dari Sumatera Barat untuk bidang Pengelolaan Sumber Daya Alam, Lingkungan, dan Pariwisata; Teguh Fajar Santosa dari Jawa Tengah untuk bidang pangan; serta Intan Josefin Purba dari Sumatera Utara untuk bidang Inovasi Teknologi.

Selain hadiah uang tunai, para juara ini nantinya akan mendapatkan penghargaan dan apresiasi dari Pemerintah pada momen puncak Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2023. dilansir kemenpora.go.id

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here