“Anak-anak ini memiliki ketahanan diri luar biasa saat menghadapi tantangan. Mereka tidak mudah menyerah, terus berjuang sambil tetap tersenyum dalam kegiatannya sehari-hari bersama keluarga dan lingkungan yang memberinya support. Untuk kami, mereka adalah superhero,” bilang Lala Pradana, founder Yayasan Tandamata Untuk Bangsa (YTUB.)
Program utama YTUB dinamai Tandamata Untuk Superhero (TUS). Bekerja sama dengan rumah singgah-rumah singgah di beberapa daerah dengan spesifikasi penderita masing-masing, TUS mengumpulkan donasi dari para donatur untuk mengkonversi serta mewujudkan mimpi dan harapan anak-anak pengidap terminal illness.
Selain itu, secara berkala, TUS juga menggelar Me-Time, sebuah ajang informal yang mempertemukan para donatur dengan superhero-superhero penerima donasi sebagai kelanjutan dari penggalangan dana yang sudah dijalankan sebelumnya.