Beranda Umum Menparekraf Berikan Apresiasi Terhadap Penerbitan Buku "Crossing The Wal

Menparekraf Berikan Apresiasi Terhadap Penerbitan Buku "Crossing The Wal

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno memberikan apresiasi terhadap penerbitan buku "Crossing The Wall: The Stories of 20 Indonesian Muralists" yang mengangkat para seniman mural Tanah Air.

0
1,299

CARAPANDANG - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno memberikan apresiasi terhadap penerbitan buku "Crossing The Wall: The Stories of 20 Indonesian Muralists" yang mengangkat para seniman mural Tanah Air.

"Selamat atas peluncuran buku Crossing The Wall: The Stories of 20 Indonesian Muralist. Ini adalah buku pertama yang mengangkat komunitas dan seniman mural di Indonesia yang kita tahu pada beberapa waktu terakhir sangat berkembang,” kata Menparekraf dalam keterangannya di Jakarta, Rabu.

Sandiaga menyatakan optimis buku tersebut mampu membangkitkan semangat para seniman dan komunitas mural sebagai pelaku industri kreatif yang mampu memperkuat ekosistem seni umumnya dan seni lukis dinding khususnya.

"Dengan beberapa profil yang berhasil menembus hingga mancanegara buku ini memberi inspirasi lebih bagi yang lain untuk tumbuh berkarya," katanya.

Sebelumnya PT Mowilex Indonesia, Mowilex, produsen cat dan mitra cat resmi Museum MACAN, meluncurkan buku berjudul "Crossing The Wall: The Stories of 20 Indonesian Muralists" yang mendokumentasikan 20 profil seniman dan komunitas mural di Indonesia.

Buku setebal 356 halaman ini ditulis dalam Bahasa Indonesia oleh Seno Joko Suyono, Hilmi Faiq dan Samuel Indratma dan diterjemahkan dalam Bahasa Inggris oleh Tjandra Kerto, Dwi Atmanta, dan Anton Kurnia, dan dicetak dalam jumlah terbatas.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here