Beranda Umum Menparekraf Serahkan Bantuan Dukung Pengembangan Usaha Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Menparekraf Serahkan Bantuan Dukung Pengembangan Usaha Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahudin Uno menyerahkan bantuan dana Dukungan Pengembangan Usaha Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (DPUP)

0

CARAPANDANG - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahudin Uno menyerahkan bantuan dana Dukungan Pengembangan Usaha Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (DPUP) berupa uang untuk pembelian peralatan pendukung produksi usaha parekraf kepada tiga desa wisata di Banten.

"Saya dorong agar bantuan baik dana dan juga pendampingan dalam literasi keuangan ini bisa difokuskan kepada peningkatan SDM, peningkatan produk-produk ekonomi kreatif, peningkatan destinasi wisata sehingga kunjungan wisatawan itu lebih berkualitas dan lebih berkelanjutan," kata Sandiaga dalam siaran pers yang diterima, Minggu.

Ketiga desa wisata yang menerima DPUP adalah Desa Wisata Sukarame Kabupaten Pandeglang, Desa Wisata Cikolelet, dan Desa Wisata Pulau Untung Jawa.

Selain pemberian dana DPUP, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) juga memberikan pelatihan literasi keuangan kepada pengelola ketiga desa wisata dengan harapan dapat menambah kapasitas sumber daya manusia (SDM) dalam mengelola desa wisata lebih optimal.

Dana DPUP serta literasi keuangan yang diberikan kepada tiga desa wisata tersebut merupakan langkah keberlanjutan dari Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) tahun 2021 dan 2022 sehingga usaha di tiga desa wisata tersebut bisa semakin berkembang.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here