Beranda Edukasi Menumbuhkan Minat Siswa Bidang STEM Melalui STEM Ambassador

Menumbuhkan Minat Siswa Bidang STEM Melalui STEM Ambassador

Harbour Energy menumbuhkan minat bidang Science, Engineering, Technology, Mathematics (STEM) terhadap para generasi muda di Indonesia

0
1,007
Istimewa

CARAPANDANG - Perusahaan minyak dan gas (migas) asal Inggris, Harbour Energy menumbuhkan minat bidang Science, Engineering, Technology, Mathematics (STEM) terhadap para generasi muda di Indonesia melalui program STEM Ambassador.

Program yang menyasar siswa sekolah dasar (SD) tersebut telah berlangsung sejak Maret 2023 dan terus dijalankan dengan fokus utama menumbuhkan minat dan kecintaan generasi muda terhadap industri berbasis STEM.

“Kurangnya minat generasi muda terhadap STEM menjadi pekerjaan rumah bersama karena kebutuhan SDM bidang ini masih sangat besar di masa depan,” kata Insinyur Produksi Senior Harbour Energy Yunita Dyah dalam keterangan di Jakarta, Rabu.

Yunita mengatakan kecintaan terhadap STEM harus ditumbuhkan sejak dini karena saat ini semakin berkurang minat generasi muda terhadap bidang tersebut seperti yang terjadi di Eropa.

Di Eropa, minat generasi muda terhadap pekerjaan berbasis STEM sangat kurang yakni terlihat secara statistik minat mahasiswa untuk mengambil jurusan ini juga mulai berkurang.

“Di masa depan kan kita butuh banyak ilmuwan sedangkan SDM-SDM itu berkurang. Jadi kita menjalankan program ini untuk mempublikasikan STEM," ujar Yunita.

Hal yang sama pun terjadi di Indonesia yaitu sejak dahulu tidak banyak anak-anak yang masuk jurusan IPA jika dibandingkan dengan jurusan sosial, ekonomi, bahasa, atau yang lain.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here