CARAPANDANG - CEO Microsoft Satya Nadella mengumumkan investasi perusahaan teknologi global tersebut di Indonesia sebesar 1,7 miliar dolar Amerika Serikat (AS) atau sekitar Rp27,6 triliun untuk pengembangan Cloud, pusat data (data center) dan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI).
“Saya sangat bersemangat untuk mengumumkan hari ini adalah pengumuman perluasan investasi data center sebesar 1,7 miliar dolar AS untuk menghadirkan infrastruktur AI terbaru dan terhebat di Indonesia, jadi saya sangat senang dengan hal ini,” kata dia pada kunjungannya di Microsoft Build: Al Day Jakarta, Selasa.
Investasi tersebut akan berlangsung selama empat tahun ke depan untuk infrastruktur cloud dan AI baru di Indonesia, kesempatan pelatihan keterampilan AI bagi 840 ribu orang, dan dukungan terhadap komunitas developer dalam negeri yang terus berkembang.
Ini merupakan investasi tunggal terbesar dalam 29 tahun sejarah Microsoft di Indonesia.
Bersama, inisiatif-inisiatif ini akan membantu mencapai visi Indonesia Emas 2045 Pemerintah Indonesia, yang bertujuan mentransformasi Indonesia sebagai kekuatan ekonomi global.
Investasi infrastruktur digital ini merupakan kelanjutan dari inisiatif Berdayakan Indonesia yang Microsoft umumkan pada Februari 2021, untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi inklusif.
Termasuk di dalam inisiatif tersebut yaitu rencana untuk mendirikan wilayah pusat data atau data center pertama perusahaan di Indonesia.