Beranda Umum Muhammadiyah Raih Penghargaan IKADI Award 2024

Muhammadiyah Raih Penghargaan IKADI Award 2024

Penghargaan tersebut diterima oleh Bendahara Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Hilman Latief. Dalam sambutannya, Hilman menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas dengan terselenggaranya Rakornas dan Grand IKADI Award 2024. Pada saat yang sama, Hilman berterima kasih kepada IKADI yang telah memberikan penghargaan kepada Muhammadiyah.

0
Ilustrasi | Istimewa

CARAPANDANG.COM - Dilansir suaramuhammadiyah.id. Muhammadiyah memperoleh penghargaan dari Ikatan Da’i Indonesia (IKADI) sebagai Ormas Islam Pelopor Dakwah Rahmatan Lil ‘Alamin. Penghargaan tersebut diserahkan saat Puncak Rapat Koordinasi Nasional dan Grand IKADI Award 2024 di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Sabtu (2/11).

Penghargaan tersebut diterima oleh Bendahara Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Hilman Latief. Dalam sambutannya, Hilman menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas dengan terselenggaranya Rakornas dan Grand IKADI Award 2024. Pada saat yang sama, Hilman berterima kasih kepada IKADI yang telah memberikan penghargaan kepada Muhammadiyah.

Bagi Hilman, penghargaan ini merupakan bukti kehadiran Muhammadiyah yang bergerak serempak dalam berkhidmat totalitas kepada bangsa dan negara. Kiprah Muhammadiyah sebagai gerakan dakwah sangat direspons positif oleh masyarakat luas karena program-programnya ditunaikan secara nyata sehingga masyarakat merasakan kebermanfataannya.

“Pimpinan Pusat Muhammadiyah mengucapkan terima kasih kepada IKADI atas penghargaan yang diberikan. Insya Allah Muhammadiyah sebagai gerakan dakwah terus berkomitmen untuk memberikan pencerahan kepada umat dan menjalankan dakwah di berbagai sektor, baik melalui bidang pendidikan, kesehatan, maupun sosial,” ujarnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here