Laporan: Hamid Toliu
POHUWATO, CARAPANDANG.COM - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Gorontalo Rusli W Nusi mengatakan, akan segera menindaklanjuti kasus dugaan pelecehan yang dilakukan oleh seorang oknum guru terhadap siswi ketika kegiatan praktek kemaritiman.
Kasus dugaan pelecehan seksual oleh salah seorang Guru Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo itu sudah beredar luas di media sosial.
"Ya, sudah masuk laporannya, saat ini saya lagi menunggu BAP dari kepala sekolah", kata Rusli W Nusi, saat dikonfirmasi awak media Jum'at (12/01/2024).
Ia mengatakan pihaknya segera bergerak untuk mencari kebenaran informasi tersebut. Menurutnya, Dinas Pendidikan saat ini sedang melakukan koordinasi ke sekolah.
"Dan saya sudah tahu data gurunya, dia ketua jurusan di sekolah itu, saya juga pastikan itu akan kami proses dan soal sanksi yang akan diberikan kami tinggal menunggu BAP dari sana, yang pasti dinas pendidikan provinsi akan menindaklanjuti masalah ini", tegas Rusli W Nusi.
Diberitakan sebelumnya, seorang oknum Guru Sekolah Menengah Kejuruan di Kabupaten Pohuwato, berinisial AE diduga melecehkan seorang Siswi.
Dari informasi yang berhasil dihimpun awak media peristiwa menjijikan itu diduga dilakukan oleh oknum guru di malam hari, saat sekolah melakukan kegiatan praktek kemaritiman.