Laporan: Hamid Toliu
POHUWATO, CARAPANDANG.COM -Komunitas Pemerhati Pemilihan Serentak (PELITA) Kabupaten Pohuwato, bersama dengan mahasiswa Universitas Pohuwato dengan bangga menyelenggarakan acara "Nonton Bareng Debat Cawapres dan Diskusi Interaktif".
Kegiatan yang disponsori oleh, Pro Jurnalis Media Siber (PJS) Pohuwato, PT. Media Jurnal dan Pendidikan (MJP) dan UKM Jurnalistik Kampus Univeritas Pohuwato itu berlangsung sukses.
Kegiatan yang berlangsung di lingkungan Universitas Pohuwato, Jum'at (22/12/2023). ini mengambil tema utama yang sangat relevan, yaitu "Ekonomi (kerakyatan & digital) kesejahteraan sosial, investasi, perdagangan, pajak (digital), keuangan, pengelolaan APBN & APBD, Infrastruktur dan Perkotaan".
Ketua Panitia, Dandi Lasalutu saat di mintakan tanggapan terkait dengan kegiatan ini menggatkan, dalam rangkaian acara ini, berbagai organisasi mahasiswa seperti PMII, HMI, IMM, dan GMNI turut serta menghadiri dan berpartisipasi dalam diskusi serta pemantauan bersama terkait tema yang dibahas dalam debat Cawapres. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Wakil Rektor I, Ketua LPM UNIPO Universitas Pohuwato serta mahasiswa dari berbagai jurusan.
"Kami percaya bahwa acara ini tidak hanya menjadi kesempatan untuk memantau debat Cawapres, tetapi juga merupakan wadah untuk memperdalam pemahaman terhadap isu-isu vital yang berkaitan dengan kemajuan bangsa," ujar Dandi.