Di sisi lain penting juga disampaikan melalui media ini bahwa masyarakat disilahkan menjual emasnya. “Bagi rakyat atau penambang yang punya emas untuk di jual kepada para pembeli disilahkan. Karena salah satu satu kesimpulan yang kami hasilkan dalam rapat ini tidak ada lagi pelarangan bagi pembeli emas”,ungkap Pj. Gubernur Ismail Pakaya.
Sementara itu, Bupati Saipul Mbuinga berterima kasih banyak atas kehadiran bersama pada rapat forkopimda yang Alhamdulillah kita semua bersepakat untuk menjaga daerah ini serta mencarikan solusi apa yang telah terjadi di daerah, sehingga pemerintahan tetap berjalan sebagaimana biasa pasca kerusuhan yang terjadi.