Laporan: Hamid Toliu
POHUWATO, CARAPANDANG.COM - Apel peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-78 Kementerian Agama Republik Indonesia tingkat Provinsi Gorontalo yang di pusatkan di Kabupaten Pohuwato dirangkaikan dengan apel kerja awal tahun Pemda Pohuwato, Rabu, (03/01/2024).
Apel yang berlangsung di halaman kantor sementara bupati pohuwato dipimpin Pj. Gubernur Gorontalo, Ismail Pakaya dan turut dihadiri Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Gorontalo, H. M. Muflih B. Fattah, Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, Pj. Bupati Boalemo, Sherman Moridu, Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa, Forkopimda dan pimpinan OPD, Kepala Kantor Kemenag Kabupaten/Kota se-Provinsi Gorontalo dan diikuti oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Kemenag se-Provinsi Gorontalo dan ASN Pemda Pohuwato.
Banyak hal yang disampaikan Pj. Ismail Pakaya ketika membacakan amanat Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas, diantaranya bahwa hari ini telah memasuki tahun 2024. Dimana setiap tahun baru, setiap insan Kementerian Agama memiliki makna baru. Kementerian Agama dilahirkan pada awal tahun yakni 3 Januari 1946. Artinya, setiap memasuki tahun baru, harus memiliki spirit ganda yang muncul dari pergantian tahun dan peringatan hari lahir Kementerian Agama.
Hari Amal Bakti kata Pj Ismail Pakaya, tentu tidak semata sebuah nama, tetapi di dalamnya terkandung harapan dan tekad untuk mencurahkan pengabdian kepada seluruh umat beragama.