Laporan: Hamid Toliu
POHUWATO, CARAPANDANG.COM - Pemerintah Kabupaten Pohuwato mengutus 10 peserta untuk mengikuti Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadis (STQH) tingkat Provinsi Gorontalo yang akan berlangsung di Kota Gorontalo. Kesepuluh peserta yang didampingi official dan pengurus lembaga pengembangan tilawatil qur’an (LPTQ) Kabupaten Pohuwato dilepas Bupati Pohuwato diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Pembangunan, dan Keuangan, Bahari Gobel, Rabu, (12/7/2023).
Pelepasan peserta yang dirangkaikan dengan penutupan training center (TC) di Pondok Tahfiz Syariful Amin turut dihadiri Kadis PU, Risdiyanto Mokodompit, Kabag Kesra, Fatma Katili, Ketua LPTQ Kabupaten Pohuwato, Ibrahim DJ. Noer, dan Sekretaris LPTQ, Daiman Ali.
Mewakili pemerintah daerah, Bahari Gobel menyambut baik dan menyampaikan terima kasih kepada pengurus LPTQ atas pelaksanaan kegiatan ini yang sebelumnya telah dilakukan TC kepada peserta sebelum mereka mengikuti STQH tingkat Provinsi Gorontalo. “Ya, atas nama pemerintah daerah, kami menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada pengurus LPTQ yang sudah berusaha maksimal sampai pada pelepasan peserta atau kafilah yang akan mengikuti STQH tingkat Provinsi Gorontalo," ungkap Plh Sekda itu.