Apa yang bisa diharapkan dari
wakil kepala daerah yang kehilangan makna dalam menjalani tugasnya ?
"Oleh karenanya materi 'Attitude dan Meaning' ini memotivasi dan menggugah peserta yang terdiri
dari wakil kepala daerah menjadi lebih semangat dalam melakukan perubahan diri serta menyadari pentingnya attitude (Sikap) dan meaning (Pemaknaan) yang tinggi dan positif dalam bekerja berlandaskan nilai-nilai spiritualitas sehingga mereka mampu menunjukkan unjuk kerja yang lebih produktif dalam situasi dan kondisi apapun dengan suasana hati yang bahagia", terang Agung Fatwa.
Ketua Forum Wakil Kepala Daerah (Forwakada) Indonesia, H. Robby Nahliyansyah, S.H, yang juga sebagai Wakil Bupati Tanjung Jabung Timur (Tanjab Timur) menyebutkan kegiatan ini dilaksanakan sebagai penguatan bagi Kepala Daerah dalam menjalankan tugasnya terutama pengembangan manajemen pemerintahan dan untuk efektifnya Forwakada secara organisasi terutama menghadapi situasi politik pemilu serentak.
"Banyak hal nanti yang akan kita lakukan dalam posisi sebagai Wakil Kepala Daerah terutama dalam memberikan kontribusi aktif terhadap upaya penyelenggaraan roda pemerintahan yang mengacu pada konstitusi", jelas Robby usai kegiatan.