Beranda Sumatera Utara Persiapan Penyelenggaraan PON 2024 di Sumatera Utara

Persiapan Penyelenggaraan PON 2024 di Sumatera Utara

Edy Rahmayadi dan Suwarno untuk melaporkan perkembangan terkini persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024.

0
1,413
Istimewa

CARAPANDANG - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menerima Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi dan Wakil Ketua Umum KONI Pusat Mayjen (Pur) Suwarno beserta rombongan di ruang kerjanya,  lantai 10, Kemenpora, Senayan, Jakarta, Selasa (25/7) siang.

Kehadiran Edy Rahmayadi dan Suwarno untuk  melaporkan perkembangan terkini persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024.

"Siang hari ini Gubernur Sumut yang  juga  Ketua Umum PB PON XXI Wilayah Sumut Edy Rahmayadi hadir di sini (Kemenpora) untuk bertemu Pak Menteri dalam rangka  menyampaikan perkembangan  persiapan serta progres ke depan terkait dengan PON 2024 yang dilaksanakan di Sumut. Dan kami persilahkan untuk Ketum PB PON untuk menyampaikan penjelasanya ," kata Suwarno membuka  pembicaraannya.

Sementara itu, Edy Rahmayadi menyampaikan bahwa pertemuan dengan Menpora Dito  untuk melaporkan  perencanaan pelaksanaan kesiapan anggaran PON  2024 

"Sekarang ini perencanaan anggaran PON 2024 sedang di susun. Kita tahu bahwa PON 2024 berbeda dengan PON sebelumnya.  PON 2024 di selenggarakan di 2 Provinsi yaitu Sumut dan Aceh,' katanya.

"Dan  kami kemari  untuk mensinkronkan perencanaan anggaran ini kepada Bapak Menteri. Nanti Bapak Menteri akan segera memanggil kedua Provinsi ini," sambungnya.

Edy juga mengatakan bahwa  PON XXI di Sumut sudah mencapai 60  persen, baik fisik maupun non-fisik.
"Sudah 60 persen kurang lebih," ucapnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here