Beranda Umum PLN Komitmen Tingkatkan Energi Baru Terbarukan

PLN Komitmen Tingkatkan Energi Baru Terbarukan

Manager PT. PLN Persero, wilayah UP3 Flores Bagian Timur, Agung Wibowo, berkomitmen dalam pengembangan Energi Baru dan Terbarukan (EBT) di Maumere.

0
1,428

Agung Wibowo menyampaikan harapannya bahwa vendor IPP, khususnya PT Indo Solusi Utama, akan terus berkolaborasi dengan PLN untuk mengembangkan dan meningkatkan bauran EBT. Dengan meningkatnya bauran energi, PLN berkomitmen untuk menurunkan emisi gas rumah kaca dan menyelamatkan lingkungan.

Sebagai catatan, PT Indo Solusi Utama merupakan anak usaha dari PT Energi Surya Nusantara atau lebih dikenal sebagai SESNA, yang menaungi beberapa PLTS di NTT, yakni PLTS Wewaria di Kabupaten Ende dan PLTS Hambapraing di Kabupaten Sumba Timur.

Di akhir wawancara, Agung Wibowo mengajak masyarakat Indonesia dan mitra PLN untuk bersama-sama berkolaborasi dalam membangun dan mengembangkan energi baru terbarukan.

Dengan komitmen ini, PT PLN Persero berusaha mewujudkan Net Zero Emission serta mengurangi dampak perubahan iklim melalui penggunaan sumber energi yang lebih murah, bersih dan berkelanjutan.

Dengan semangat tersebut, PT PLN Persero dan para mitra berharap bahwa energi terbarukan akan menjadi komponen utama dalam menyediakan pasokan listrik di Maumere dan seluruh wilayah FBT, menghasilkan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat secara keseluruhan.

Sementara itu, tanggapan dari pihak swasta sebagai mitra, penyediaan energi terbarukan adalah tantangan yang harus dijawab oleh dunia bisnis, Chief Executive Officer (CEO) SESNA Rico Syah Alam, mengatakan industri EBT dalam dunia usaha masih menjanjikan dengan berbagai skema yang ditawarkan pemerintah.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here