Konsumsi kafein berlebihan
Menurut Dr. Sood, kafein adalah stimulan yang meningkatkan kewaspadaan dengan menaikkan kadar kortisol, yang ketika dikombinasikan dengan stres berkelanjutan bisa menimbulkan efek berlipat ganda terhadap respons stres tubuh.
Melewatkan waktu makan
Selain mengganggu metabolisme, Dr Sood mengatakan, melewatkan waktu makan, terutama sarapan, dapat meningkatkan kadar kortisol.
"Kortisol meningkat untuk menjaga kadar glukosa darah, dan kebiasaan sering melewatkan makan mengubah ritme kortisol normal," katanya.
Terlalu lama menatap layar
Paparan layar dan cahaya biru berlebihan juga dapat mengubah ritme kortisol dan memicu gangguan tidur. Dr Sood menjelaskan bahwa waktu layar yang tinggi berkaitan dengan kortisol yang lebih tinggi pada sore hingga malam hari.
"Cahaya biru mengganggu ritme sirkadian, menekan melatonin, memperburuk kualitas tidur, dan secara tidak langsung meningkatkan kortisol pada malam hari," katanya.