Di akhir pertemuan, Bupati Saipul berharap agar hubungan kemitraan antara Pemkab Pohuwato dan BPBPK terus terjalin harmonis di tahun-tahun mendatang, mengingat masih banyak kebutuhan infrastruktur dasar yang memerlukan dukungan pemerintah pusat.
Sementara itu, Kepala BPBPK, Singgih Raharja, menuturkan bahwa kunjungan kerjanya di Pohuwato akan berlangsung selama dua hari, dan akan dilanjutkan dengan peninjauan lapangan untuk memastikan kesiapan lahan pada tiga lokasi proyek tersebut.
“Kami akan turun langsung ke lapangan bersama Dinas PUPR, Perumdam, dan unsur kecamatan untuk memastikan lahan-lahan yang akan digunakan benar-benar clear and clean,” tutur Singgih Raharja, yang diamini oleh Bupati Pohuwato.
Dengan langkah finalisasi ini, Pemerintah Kabupaten Pohuwato optimis tiga proyek strategis APBN 2026 tersebut dapat segera terealisasi, mendukung terwujudnya Pohuwato yang sehat, hijau, handal, agamis, dan produktif sesuai arah pembangunan daerah lima tahun ke depan.