CARAPANDANG - Rumah produksi Visinema akan menggarap film Na Willa yang diadaptasi dari buku karya Reda Gaudiamo. Sebagai sutradara adalah kreator film animasi Jumbo, Ryan Adriandhy, yang juga menulis naskahnya.
Film ini diproduseri oleh Anggia Kharisma dan Novia Puspa Sari. Adaptasi serial Na Willa ini dipastikan akan dibuat dengan setia pada semangat dan hangat dari kisah novelnya.
Film ini akan menangkap sudut pandang polos bocah berusia lima tahun yang hidup di Surabaya pada era 1960an. Ceritanya tetap berpegang pada buku pertama dari trilogi novel Na Willa.
Na Willa mengisahkan keseharian seorang bocah yang tumbuh dalam keluarga sederhana. Dia melihat dunia dengan kejujuran yang sering menjadi cermin kritik sosial.
Kisahnya menyoroti hubungan keluarga, pertemanan, dan dinamika masyarakat sekitar. Latar Surabaya 1960an memberi warna kuat pada perjalanan Na Willa kecil yang sarat makna.
Film ini menggambarkan latar keluarga beragam dengan ibu berdarah Timur dan ayah keturunan Tionghoa. Nuansa keseharian Na Willa akan ditampilkan hangat dan dekat dengan pengalaman pembaca.
Luisa Adreena dipercaya sebagai tokoh utamamemerankan Na Willa. Sedangkan karakter orang tua akan dimainkan Irma Rihi sebagai Ma dan Junior Liem sebagai Pak.