Laporan: Hamid Toliu
POHUWATO, CARAPANDANG.COM - Apel gelar pasukan, operasi kepolisian kewilayahan patuh otanaha 2023 yang berlangsung di Mapolres Pohuwato dihadiri langsung Bupati, Pohuwato, Saipul A. Mbuinga didampingi Kadis Perhubungan, Hikman Katohidar, Kepala Satpol PP, Nikson Pakaya, Kepala BPBD, Abdul Muthalib Dunggio, dan Plh. Kepala Kesbangpol, Yuslan Samadi, Senin, (10/7/2023).
Apel itu dipimpin langsung Wakapolres Pohuwato, Kompol Adek Dermawan.SH.,S.IK dan diikuti ratusan peserta upacara yang terdiri dari TNI, Polri, Perhubungan dan Satpol PP. Ketika membacakan sambutan Kapolda Gorontalo, Wakapolres Pohuwato menjelaskan bahwa operasi yang digelar serentak di Gorontalo berlangsung selama 14 hari dari 10 hingga 23 Juli 2023.
Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga dikonfirmasi usai apel menerangkan, terhitung mulai hari ini, Senin, 10 Juli 2023, Polres Pohuwato melakukan apel gelar pasukan dalam rangka operasi kepolisian otanaha dengan mengambil tema “Patuh dan Tertib Berlalu Lintas Cermin Moralitas Bangsa”.
Olehnya, atas nama pemerintah daerah, Bupati Saipul mengimbau kepada seluruh masyarakat dan juga ASN agar dalam gelaran operasi kepolisian patuh otanaha tahun 2023 ini, agar menyiapkan seluruh administrasi kenderaan dalam hal pelaksanaan operasi patuh selama 14 hari ke depan.