Beranda Kesehatan Atasi Asam Lambung Cepat dengan Lima Cara Berikut

Atasi Asam Lambung Cepat dengan Lima Cara Berikut

Asam lambung yang naik dengan cepat bisa karena berbagai penyebab. Mulai dari makanan yang baru saja kamu makan, tidur malam yang tidak cukup, sampai dengan stres.

0
1,592
Istimewa

CARAPANDANG - Saat asam lambung naik, tentu terasa tidak mengenakkan. Beberapa gejala yang terasa saat penyakit asam lambung atau GERD muncul yaitu tenggorokan seperti terbakar, mulut terasa pahit, dan nyeri pada lambung.

Asam lambung yang naik dengan cepat bisa karena berbagai penyebab. Mulai dari makanan yang baru saja kamu makan, tidur malam yang tidak cukup, sampai dengan stres.

Jika tidak segera mendapatkan penanganan, kondisi asam lambung ini bisa mengganggu aktivitas. Bukan tak mungkin malah memicu ketidaknyamanan berkepanjangan dan komplikasi yang mengakibatkan gangguan kesehatan lebih serius.

dilansir halodoc.com ada beberapa cara yang bisa dicoba untuk mengobati asam lambung atau GERD dengan cepat, yaitu:

1. Minum air hangat

Cara pertama mengobati GERD, yaitu dengan air hangat. Cobalah minum air hangat dengan pelan-pelan.

Setidaknya, cara ini dapat menetralkan asam lambung yang naik dan menyamankan sensasi tidak enak di tenggorokan dan lambung. Teruskan minum air hangat selama selang beberapa menit.

2. Minum obat asam lambung

Kalau kamu sudah pernah mengalami serangan GERD sebelumnya, mungkin kamu punya stok obat penyakit asam lambung. Segera minum obat asam lambung untuk menetralisir sensasi tidak enak tersebut. 

Apabila butuh rekomendasi obat asam lambung, kamu bisa menghubungi dokter.

3. Soda kue

Berikutnya, cara mengobati GERD bisa menggunakan bahan alami, yaitu soda kue.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here