Beranda Sumatera Barat DPM Poltekpel Sumbar Digelar, Gubernur Mahyeldi Pastikan Terus Kembangkan Transportasi Publik

DPM Poltekpel Sumbar Digelar, Gubernur Mahyeldi Pastikan Terus Kembangkan Transportasi Publik

Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi Ansharullah menekankan bahwa Sumbar, khususnya Kota Padang sebagai ibu kota provinsi, terus berusaha dan berbenah dalam pengembangan pengelolaan transportasi publik.

0
Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi Ansharullah menekankan bahwa Sumbar, khususnya Kota Padang sebagai ibu kota provinsi, terus berusaha dan berbenah dalam pengembangan pengelolaan transportasi publik.

Laporan: Linda Sari

SUMBAR, CARAPANDANG.COM - Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi Ansharullah menekankan bahwa Sumbar, khususnya Kota Padang sebagai ibu kota provinsi, terus berusaha dan berbenah dalam pengembangan pengelolaan transportasi publik. Oleh karena itu, kebutuhan akan sumber daya manusia (SDM) yang mumpuni di bidang perhubungan sangat penting untuk terpenuhi.

Hal itu disampaikan Gubernur Mahyeldi saat Pembukaan Diklat Pemberdayaan Masyarakat (DPM) Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Sumbar serta Sosialisasi Seleksi Penerimaan Calon Taruna (Sipencatar) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) 2024, Selasa (09/01/2024) di Terminal Anak Air Padang Sumbar.

“Salah satu upaya mengembangkan pengelolaan sektor transportasi publik adalah menjadikan terminal sebagai salah satu pusat kegiatan bagi masyarakat, sebagaimana yang berlangsung hari ini. Tentu dengan digelarnya kegiatan ini, Terminal Anak Air akan semakin berkembang, karena fungsinya semakin komplit,” ucap Gubernur Mahyeldi dalam sambutannya.

Namun demikian, Gubernur menyadari bahwa untuk menjadikan terminal dapat berfungsi secara ideal, sangat membutuhkan kerja sama yang baik antara Pemerintah Daerah dengan sektor-sektor hingga subsektor bidang Perhubungan secara menyeluruh. Oleh karena itu, Pemprov Sumbar menekankan akan selalu terbuka dan aktif dalam setiap setiap rencana kerja sama yang dilakukan.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here