Beranda Pemprov Sumbar Gubernur Mahyeldi Terima Penghargaan atas Kinerja Sangat Luar Biasa Membangun Daerah Tertinggal

Gubernur Mahyeldi Terima Penghargaan atas Kinerja Sangat Luar Biasa Membangun Daerah Tertinggal

Penghargaan itu diserahkan Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin, di sela Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Afimasi Percepatan Pembangunan Daerah Tertinggal (PPDT) di Swiss-Belhotel Silae Palu, Sulawesi Tengah, Selasa-Rabu (3-4/10/2023).

0
978
Penghargaan itu diserahkan Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin, di sela Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Afimasi Percepatan Pembangunan Daerah Tertinggal (PPDT) di Swiss-Belhotel Silae Palu, Sulawesi Tengah, Selasa-Rabu (3-4/10/2023).

Kinerja pengentasan nagari/desa tertinggal dalam dua tahun ini memang sangat baik, tercatat dari data IDM (Indek Desa/Nagari Membangun) pada tahun 2021 terdapat 3 nagari/desa berstatus sangat tertinggal dan pada tahun 2023 tidak ada lagi  yang berstatus sangat tertinggal atau 100 persen berkurang. 
Kemudian tahun 2021 ada 35 nagari/desa berstatus tertinggal, dan pada tahun 2023 tinggal 25 lagi yg berstatus tertinggal atau berkurang 29%.
Kemudian untuk status desa berkembang pada tahun 2021 terdapat 415 desa berkembang dan berhasil dikurangi menjadi 298 pada tahun 2023 atau berkurang 28,19%.
kemudian nagari/desa yg dientaskan  tersebut naik kelas menjadi nagari/desa maju dan mandiri dgn data sbb : pada tahun 2021 desa/nagari maju berjumlah 399 dan pada tahun 2023 meningkat menjadi 486 atau meningkat sebanyak 21,80%.
Dan kinerja luar biasa diperlihatkan utk status tertinggi yaitu desa mandiri, dimana pada tahun 2021 baru ada 76 desa/nagari mandiri dan pada tahun 2023 meningkat signifikan menjadi 226 desa mandiri atau meningkat 197,37%.

Sebelumnya, dalam Rakor Nagari Tertinggal di Sumbar pada akhir Agustus lalu, Gubernur menekankan bahwa Pemprov Sumbar bertekad untuk melepaskan status tertinggal dari 25 desa/nagari di Sumbar pada tahun 2024. Kemudian, ia meminta seluruh pihak untuk bahu membahu agar seluruh desa/nagari di Sumbar bisa meraih status desa maju dan mandiri.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait