Beranda Ekonomi Hutama Karya Hadirkan Inovasi Konstruksi Dalam Ajang InaRI Expo 2023

Hutama Karya Hadirkan Inovasi Konstruksi Dalam Ajang InaRI Expo 2023

PT Hutama Karya (Persero) bersama anak usaha PT HK Infrastruktur (HKI), PT Hakaston (HKA) dan PT Bhirawa Steel menghadirkan inovasi di bidang teknologi konstruksi dalam ajang Indonesia Research and Innovation Expo (InaRI Expo) 2023.

0
1,598

CARAPANDANG - PT Hutama Karya (Persero) bersama anak usaha PT HK Infrastruktur (HKI), PT Hakaston (HKA) dan PT Bhirawa Steel menghadirkan inovasi di bidang teknologi konstruksi dalam ajang Indonesia Research and Innovation Expo (InaRI Expo) 2023. Acara yang merupakan inisiasi dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) itu berlangsung sejak Rabu (20/09) hingga Sabtu (23/09) di ICC Building, KST Soekarno, Cibinong, Jawa Barat.

Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya Tjahjo Purnomo, dalam keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Senin, mengatakan bahwa dalam InaRI Expo 2023, Hutama Karya menampilkan beberapa produk teknologi unggulan.

Dia menyebutkan teknologi yang dipamerkan yaitu Concrete Maturity Test, merupakan teknologi untuk mengetahui kekuatan beton tanpa melakukan uji silinder beton sehingga memudahkan dalam mengetahui waktu yang tepat untuk melepas bekisting (cetakan struktur).

"Concrete Maturity Test merupakan hasil pengembangan bersama Universitas Sebelas Maret dan sudah diimplementasikan di beberapa proyek Hutama Karya diantaranya Tol SemarangDemak, Gedung RSIA Dr. Sardjito, Bendungan Ameroro dan Tol IKN Karangjoang-Kariangau," kata Tjahjo.

Selain itu, Hutama Karya juga menghadirkan Sewage Treatment Plant (STP) dan Water Treatment Plan (WTP) Combined 20 ft, merupakan teknologi penyedia air bersih serta pengolah air limbah domestik yang modular dan mudah dipindahkan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here