Beranda Internasional Komisi Eropa Sebut Tarif AS atas Greenland Dapat Merusak Hubungan

Komisi Eropa Sebut Tarif AS atas Greenland Dapat Merusak Hubungan

Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen dan Presiden Dewan Eropa Antonio Costa, Sabtu (17/1) memperingatkan bahwa rencana Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump untuk menerapkan tarif terkait Greenland dapat merusak hubungan transatlantik.

0
istimewa

CARAPANDANG.COM- Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen dan Presiden Dewan Eropa Antonio Costa, Sabtu (17/1) memperingatkan bahwa rencana Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump untuk menerapkan tarif terkait Greenland dapat merusak hubungan transatlantik.

Presiden Dewan Eropa dan Presiden Komisi Eropa, dalam pernyataan terpisah melalui media sosial X, menegaskan bahwa integritas wilayah dan kedaulatan merupakan prinsip fundamental hukum internasional yang penting bagi Eropa dan komunitas internasional secara keseluruhan.

Kedua pemimpin Uni Eropa itu menyatakan latihan militer Denmark yang telah dikoordinasikan sebelumnya dan dilakukan bersama sekutu bertujuan memperkuat keamanan di kawasan Arktik serta tidak menimbulkan ancaman bagi pihak mana pun.

“Uni Eropa berdiri dalam solidaritas penuh dengan Denmark dan rakyat Greenland,” kata von der Leyen dan Costa. Keduanya menekankan pentingnya dialog serta menyatakan komitmen untuk melanjutkan proses yang telah dimulai sejak pekan lalu antara Denmark dan AS.

Mereka menambahkan, penerapan tarif berisiko merusak hubungan transatlantik dan berisiko menyebabkan eskalasi yang semakin tidak terkendali dan berbahaya. Eropa, kata mereka, akan tetap bersatu, terkoordinasi, dan berkomitmen menjaga kedaulatannya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here