Beranda Kesehatan Leher Tegang, Pusing Bisa Muncul Usai Seseorang Memakan Hidangan Tinggi Lemak

Leher Tegang, Pusing Bisa Muncul Usai Seseorang Memakan Hidangan Tinggi Lemak

Gejala seperti tegang pada leher dan pusing menandakan aliran darah melambat dan kondisi ini sudah bisa seseorang rasakan ketika satu kali mengonsumsi makanan tinggi lemak

0
2,964

"Makanan begitu masuk ke dalam tubuh lalu dicerna itu masih sebagai lemak yang nanti menjadi asam-asam lemak, kemudian ada proses lagi metabolisme di dalam tubuh, nanti membentuk kolesterol, misalnya LDL, HDL, kilomikron juga termasuk di dalamnya," demikian jelas dia.

Menurut laman Kementerian Kesehatan kolesterol merupakan salah satu komponen dalam lemak yang diperlukan sebagai sumber kalori, membentuk dinding sel-sel tubuh, sebagai bahan dasar pembentukan hormon, vitamin D, getah empedu dan sebagainya. Terdapat beberapa jenis kolesterol dalam bentuk lipid dan protein antara lain LDL (Low Density Lipoprotein) atau dikenal sebagai kolesterol jahat karena merupakan penyebab utama munculnya plak dalam pembuluh darah, HDL (High Density Lipoprotein) yang dikenal sebagai kolesterol baik yakni mengangkut kelebihan kolesterol dari jaringan dan membawanya kembali ke hati untuk diproses kembali atau dibuang dari tubuh, VLDL (Very Low Density Lipoprotein) digunakan untuk energi dan pemindahan lemak.

Kemudian ada juga Trigliserida merupakan sejenis lemak yang dibutuhkan untuk pencernaan dan Lipoprotein atau merupakan jenis kolesterol erat kaitannya dengan aterosklerosis dan penyakit jantung koroner. Dalam sebuah literatur disebutkan, konsumsi terlalu banyak makanan yang mengandung lemak dalam jumlah tinggi meningkatkan kadar kolesterol LDL dalam darah.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here