CARAPANDANG - Daejeon Red Sparks sukses menjegal Heungkuk Pink Spiders di laga perdana putaran enam Korean V League alias Liga Voli Putri Korea Selatan 2032/2024 di Chungmu Gymnasium, Daejeon, Sabtu (24/02/2024) siang WIB.
Kemenangan ini merupakan kemenangan beruntun keempat Red Sparks. Hasil ini juga membuat mereka sukses memutus rangkaian empat kekalahan beruntun lawan Pink Spiders.
Red Sparks berusaha ngegas di awal set pertama dan mereka unggul 2-0 atas Pink Spiders. Tapi sang tamu kemudian bisa menyamain perolehan poin Megawati dkk menjadi 5-5.
Pink Spiders kemudian memanfaatkan momentum dan bisa berbalik unggul 6-8. Setelah melakukan time out, Spike Gia membuat skor menjadi berimbang lagi 15-15.
Red Sparks akhirnya bisa membalikkan skor menjadi 16-15 berkat aksi Park Eun-jin. Mereka terus melebarkan keunggulan menjadi 20-16 setelah spike Kim Da-sol keluar dan spike Gia gagal dibendung lawan.
Smash keras Megawati yang tak terbandung membuat Red Sparks unggul 24-20 alias set point. Pink Spiders sempat mendekat dengan tambahan tiga angka tapi spike dari Lee So-young akhirnya menutup set pertama ini dengan skor 25-23. Mendebarkan!
Set kedua dibuka dengan sengit dan kedua tim sempat meraih skor imbang 2-2. Namun dua poin beruntun dari ratu voli Korea Selatan, Kim Yeon-koung membuat Megawati Hangestri dkk tertinggal 3-5 dari Pink Spiders.