Duel kemudian berlangsung dengan seru karena kedua tim saling mencetak poin dan bertahan dengan solid pula. Namun Red Sparks akhirnya unggul 21-17 setelah spike Gia tak terbendung lawan.
Duel jadi menegangkan karena Pink Spiders sempat mendekati perolehan poin Red Sparks 23-22, 24-23, dan akhirnya menyamakan skor 24-24. Sayangnya dua spike gagal dari Gia dan So-young membuat sang tamu menutup set ketiga ini dengan skor 25-27. Super menegangkan!
Red Sparks membukat set keempat dengan cukup apik. Mereka unggul 2-1 dan setelah tertinggal 3-4, Megawati Hangestri dkk bisa unggul lagi 7-5.
Red Sparks kemudian sukses menjauh menjadi 16-11 setelah smash Megawati gagal dibendung lawan. Pink Spiders kemudian meminta time out tapi setelah itu mereka masih tertinggal 13-19.
Namun Pink Spiders kemudian mendapat momentum bagus dan bisa mendekat hingga skor menjadi 17-19 dan ini tak lepas dari spike Yeon-koung. Skor akhirnya berimbang 21-21.
Spike Megawati kemudian membuat Red Sparks bisa unggul 24-22. Smash keras dara asal Jember ini juga yang akhirnya membuat Pink Spiders keok 25-23. dilansir bola.net