Beranda Olahraga LPDUK Kemenpora: Peluang Bentuk Akademi Voli Red Sparks Indonesia

LPDUK Kemenpora: Peluang Bentuk Akademi Voli Red Sparks Indonesia

LPDUK Kemenpora RI, menyebut bahwa terbuka kemungkinan untuk membuat akademi bola voli dengan klub asal Korea Selatan (Korsel)

0
Istimewa

"Kami siap membangkitkan industri olahraga, khususnya olahraga bola voli di Indonesia," ujar dia.

Pada pertandingan yang diwarnai berbagai gimik untuk menghibur penonton yang lalu, Red Sparks menaklukkan tim Indonesia All Star dengan keunggulan 3-2.

Red Sparks menurunkan skuad utamanya yang salah satunya diperkuat oleh pemain voli nasional Indonesia, yaitu Megawati "Megatron" Hangestri Pertiwi yang bermain untuk tim asal Negeri Ginseng tersebut.

Namun, untuk menghibur penonton, Megawati juga tampil membela Indonesia All Star pada set ketiga pertandingan, sehingga membuat satu stadion bergemuruh saat menyaksikannya.

Kehadiran Megawati dalam skuad Red Sparks diketahui membuat popularitas klub itu melesat, bukan hanya di Korea Selatan, tetapi juga di Tanah Air.

Sementara itu, rombongan pemain dan ofisial klub tersebut juga sudah pulang ke Korea Selatan pada Minggu (21/4) malam. Sebelum berangkat pulang, LPDUK Kemenpora sempat seluruh rombongan untuk berkeliling kota Jakarta, salah satunya mengenal ragam budaya Indonesia di Taman Mini Indonesia Indah (TMII). dilansir antaranews.com

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here