Beranda Internasional Malaysia Setuju Pencarian Baru Reruntuhan MH370

Malaysia Setuju Pencarian Baru Reruntuhan MH370

0
Pemerintah Malaysia resmi menyetujui pencarian baru untuk menemukan reruntuhan pesawat Malaysia Airlines MH370 yang hilang pada 8 Maret 2014.

CARAPANDANG - Pemerintah Malaysia resmi menyetujui pencarian baru untuk menemukan reruntuhan pesawat Malaysia Airlines MH370 yang hilang pada 8 Maret 2014. Menteri Transportasi Malaysia, Anthony Loke, mengatakan para menteri kabinet menyetujui kontrak dengan Ocean Infinity, Rabu (19/3/2025).

Dikutip dari CNA, kontrak yang disetujui para menteri dengan Ocean Infinity berisi tentang “tidak ditemukan, tidak dibayar. Perusahaan yang berbasis di Texas itu akan kembali melakukan pencarian dasar laut di lokasi baru seluas 15.000 kilometer persegi di lautan.

Pesawat Boeing 777 yang membawa 239 penumpang itu lepas landas dari Kuala Lumpur menuju Beijing sebelum menghilang dari radar. Data satelit menunjukkan pesawat berbelok ke selatan menuju Samudra Hindia, lokasi yang diyakini sebagai tempat jatuhnya MH370.

Pencarian multinasional besar-besaran sebelumnya tidak berhasil menemukan lokasi pasti pesawat. Namun, beberapa puing ditemukan di pesisir Afrika Timur dan pulau-pulau di Samudra Hindia.

Pada 2018, Ocean Infinity sempat melakukan pencarian tetapi tidak membuahkan hasil. Setelah mengalami peningkatan teknologi, perusahaan tersebut kini bekerja sama dengan berbagai ahli untuk menganalisis data.

Mereka telah mempersempit area pencarian ke lokasi yang lebih memungkinkan. Pemerintah Malaysia memberikan persetujuan akhir terhadap pencarian baru ini tiga bulan setelah menyetujui proposal awal.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here