Beranda Kabupaten Pohuwato Muhtar Lopuo Apresiasi Semangat Warga Bulili dalam Merayakan HUT RI

Muhtar Lopuo Apresiasi Semangat Warga Bulili dalam Merayakan HUT RI

Sebanyak 65 kelompok pelajar dari berbagai tingkatan sekolah turut berpartisipasi dalam lomba gerak jalan yang digelar pada Sabtu (17/8/2024).

0
269
Sebanyak 65 kelompok pelajar dari berbagai tingkatan sekolah turut berpartisipasi dalam lomba gerak jalan yang digelar pada Sabtu (17/8/2024).

POHUWATO, CARAPANDANGSuasana meriah menyelimuti Desa Bulili, Kecamatan Duhiadaa, Kabupaten Pohuwato, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia. Sebanyak 65 kelompok pelajar dari berbagai tingkatan sekolah turut berpartisipasi dalam lomba gerak jalan yang digelar pada Sabtu (17/8/2024).

Arak-arakan peserta lomba gerak jalan ini dimulai dari Kantor Desa Bulili dan berakhir di titik yang sama. Sepanjang rute, para pelajar menampilkan berbagai kreasi dan yel-yel yang menggugah semangat nasionalisme.

Muhtar Lopuo, menyampaikan apresianya kepada pemerintah kecamatan yang telah menyelenggarakan peringatan HUT Ke-79, kemerdekaan RI adalah momentum yang sangat istimewa bagi rakyat Indonesia khususnya desa Bulili.

"Karena semua turut memeriahkan dan bukan hanya sekadar acara seremonial, tetapi sebagai bentuk rasa syukur atas kemerdekaan yang telah diperjuangkan oleh pahlawan dan rakyat Indonesia," ucap Muhtar. 

Bukan hanya dari unsur Aparat desa melainkan ibu PKK desa Bulili dan Karang Taruna ikut terlibat dalam memeriahkan acara ini. Kata Muhtar. 

Ia mengapresiasi antusias dan semangat orang tua peserta yang mengikutkan anaknya. Hal itu bukanlah untuk menjadi juara, meskipun kemenangan adalah sesuatu yang membanggakan, tetapi merupakan wujud kecintaan kepada Negara Indonesia, dan itu yang ditunjukkan orang tua peserta dalam mendidik anaknya agar cinta terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait