Menurut Azhar, harusnya pihak Sekwan lebih awal menyampaikan kepada para Jurnalis untuk tidak masuk ke ruangan Paripurna.
"Kenapa tidak sejak awal diberitahukan kepada kami bahwa ruangan tersebut tidak bisa dimasuki para jurnalis," kata Azhar yang juga pegurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Pohuwato.
Senada dikatakan oleh Valen yang bertugas Humas Provinsi sungguh menyangkan sikap dari Oknum Pegawai Sekwan Pohuwato yang arogan tersebut. Dirinya meminta agar oknum pegawai tersebut diberikan informasi dan beritahu dengan cara yang lebih sopan sesuai adab kesopanan.
"Kami sangat kaget dengan sikap oknum pegawai ini. Tolong disampaikan dengan cara yang lebih beradab. Kami juga sering mengikuti kegiatan seperti ini di Provinsi namun baru kali ini ada aksi yang tidak menyenangkan seperti ini," ucap Valen.
Hingga berita ini diturunkan belum ada penjelasan dari pihak Sekertariat Dewan Pohuwato.