“Sebagaimana diketahui pula bahwa pemeriksaan terinci adalah tindak-lanjut dari diserahkannya LKPD Pohuwato pada pertengahan Maret lalu oleh bapak bupati yang saat ini telah selesai pemeriksaan yang insyaallah dapat menghasilkan yang terbaik," jelas Wabup.
Wabup Suharsi juga berharap agar pemeriksaan terinci LKPD Pohuwato TA 2022 beroleh hasil yang membanggakan, sehingga kabupaten Pohuwato kembali bisa meraih opini wajar tanpa pengecualian (WTP) untuk LKPD 2022. “Insyaallah hasil dari pemeriksaan LKPD 2022 ini bisa memuaskan pula, yang kemudian kita kembali bisa mempertahankan WTP. Kita pun berdoa semoga apa yang diharapkan bisa terwujud," ungkap Wabup Suharsi.