Refly menambahkan bahwa kegiatan ini sejalan dengan program pemerintah provinsi Gorontalo dan mendapat apresiasi dari Gubernur Gorontalo, mengingat ini merupakan kepentingan bersama untuk mencegah berkembangnya terorisme di daerah.
Kegiatan ini juga mendukung tugas Kominfo dalam mengedukasi mahasiswa mengenai penggunaan media sosial secara sehat.
Lebih lanjut Refly mengatakan, Tentunya ini menjadi bagian dari Kominfo untuk mendorong pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi (TIK). Digitalisasi dan perkembangan teknologi adalah bagian penting dalam mendukung pembelajaran dan proses perkuliahan,” tambah Refly.
Refly menambahkan, pihaknya sudah mendapatkan arahan dan petunjuk dari PJ Gubernur untuk menindaklanjuti dan mensupport pelaksanaan kegiatan ini di Gorontalo.
"Kami juga mendorong kegiatan ini menjadi kegiatan rutin setiap tahun, dan Gorontalo bisa mengambil bagian untuk itu,"jelasnya.
Koordinator KJKM Wilayah Gorontalo Jeffry Rumampuk, mengucapkan terima kasih atas dukungan dari Pemerintah Provinsi Gorontalo.
“Kami berterima kasih kepada Pak Rudy selaku Penjabat Gubernur Gorontalo yang mendukung penuh pelaksanaan KJKM. Dukungan ini sangat berarti bagi kami sebagai pelaksana daerah,” kata Jeffry.
Mantan Ketua Forum Wartawan Kejaksaan RI Wilayah Gorontalo ini juga menambahkan bahwa kegiatan ini memiliki visi yang sama dengan program Pemerintah Provinsi dalam mencerdaskan anak bangsa, terutama mahasiswa di Gorontalo.