Prabowo juga berjanji akan meningkatkan keterwakilan perempuan di bidang politik apabila ia memenangi Pilpres 2024.
Selain makan dan internet gratis serta perempuan, kata yang juga sering disebut oleh Prabowo adalah pendekatan pembelajaran sains, technology, engineering, and mathematics (STEM).
Prabowo mengucapkan kata itu sebanyak enam kali. Sebagaimana kepanjangannya, STEM merupakan pendekatan pembelajaran yang mengaplikasikan empat subjek pelajaran, yakni sains, teknologi, teknik, dan matematika sehingga pengetahuan yang diperoleh oleh siswa semakin luas.
Menurut Prabowo, pengaplikasian pendekatan pembelajaran STEM dalam sistem pendidikan di Tanah Air itu akan membawa generasi bangsa ini menguasai bidang sains dan teknologi sehingga visi Indonesia Emas 2045 pun akan terwujud.
Sebelumnya, kata STEM telah sempat disebutkan oleh Prabowo dalam debat ketiga Pilpres 2024 pada 7 Januari lalu.
Pada kesempatan itu, ia menyampaikan bahwa sebagai Menteri Pertahanan, dia telah membentuk empat fakultas terkait dengan STEM di Universitas Pertahanan.
Empat fakultas itu adalah Fakultas Kedokteran Militer, Fakultas Farmasi Militer, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Militer, serta Fakultas Teknik Militer. dilansir antaranews.com