Beranda Internasional Presiden Macron Janji Tak Akan Membiarkan Israel Terisolasi Melawan Kelompok Militan

Presiden Macron Janji Tak Akan Membiarkan Israel Terisolasi Melawan Kelompok Militan

Presiden Prancis Emmanuel Macron ketika tiba di Israel pada Selasa berjanji untuk tidak membiarkan Israel terisolasi dalam pergulatan melawan kelompok militan, tetapi memperingatkan adanya risiko konflik regional.

0
Presiden Prancis Emmanuel Macron ketika tiba di Israel pada Selasa berjanji untuk tidak membiarkan Israel terisolasi dalam pergulatan melawan kelompok militan, tetapi memperingatkan adanya risiko konflik regional.

Macron telah bersumpah bahwa Prancis "tidak akan meninggalkan anak-anaknya" di Gaza dan menyatakan harapan bahwa mediasi Qatar dapat membantu membebaskan sandera.

Kunjungan Macron juga akan mendapat tanggapan khusus di dalam negeri, di mana sebagian besar komunitas Muslim dan Yahudi di Prancis berada dalam kegelisahan menyusul pembunuhan seorang guru oleh seorang militan Islam yang kejadian itu dikaitkan dengan peristiwa konflik di Gaza oleh para pejabat Prancis.

Pemimpin Perancis harus mengambil tindakan sangat berhati-hati selama kunjungannya di wilayah tersebut, karena konflik Israel-Palestina sering memicu ketegangan di dalam negeri dan oposisi Perancis yang terpecah-belah siap untuk menerkam segala bentuk kecerobohan.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here