Beranda Sumatera Barat Puncak peringatan HUT Satpol PP Ke-74 dan Satlinmas Ke-62 Tingkat Nasional akan dilangsungkan di Padang

Puncak peringatan HUT Satpol PP Ke-74 dan Satlinmas Ke-62 Tingkat Nasional akan dilangsungkan di Padang

Puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Satpol PP Ke-74 dan Satlinmas Ke-62 Tingkat Nasional dipastikan akan dilangsungkan pada tanggal 2-3 Maret 2024 di Padang. Kepastian tersebut didapat usai panitia pusat dan daerah menggelar rapat bersama di Kantor Kemendagri, Jakarta, Senin (5/2/2024).

0
Puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Satpol PP Ke-74 dan Satlinmas Ke-62 Tingkat Nasional dipastikan akan dilangsungkan pada tanggal 2-3 Maret 2024 di Padang. Kepastian tersebut didapat usai panitia pusat dan daerah menggelar rapat bersama di Kantor K

Laporan: Linda Sari

SUMBAR, CARAPANDANG.COM - Puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Satpol PP Ke-74 dan Satlinmas Ke-62 Tingkat Nasional dipastikan akan dilangsungkan pada tanggal 2-3 Maret 2024 di Padang. Kepastian tersebut didapat usai panitia pusat dan daerah menggelar rapat bersama di Kantor Kemendagri, Jakarta, Senin (5/2/2024).

Direncanakan, nantinya kegiatan akan diawali dengan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) pada hari Sabtu (2/3) di Hotel Truntum, Kota Padang dan kemudian dilanjutkan dengan kegiatan jamuan makan malam "makan bajamba" di Auditorium Gubernuran dengan total peserta sebanyak 600 orang. Pada keesokan harinya, Minggu (3/3) kegiatan akan dilanjutkan dengan apel gelar pasukan di Halaman Istana Gubernur Sumbar.

Selain memutuskan tanggal dan titik lokasi pelaksanaan acara, dalam rapat yang dipimpin oleh Plh. Direktur Satpol PP dan Satlinmas, Edi Nasution tersebut juga telah disepakati tema acara yang nantinya akan diangkat dalam kegiatan puncak peringatan HUT Satpol PP dan Satlinmas Tingkat Nasional tersebut.

"Melalui rapat tadi kita telah menyepakati puncak acara akan dilaksanakan tanggal 2-3 Maret mendatang dengan dihadiri langsung oleh Bapak Mendagri," ungkap Plh. Direktur Satpol PP dan Satlinmas, Edi Nasution.

Dijelaskannya, tema yang akan diangkat dalam penyelenggaraan Rakornas nantinya adalah "Pengokohan Tugas dan Fungsi Satpol PP dan Satlinmas dalam Rangka Mendukung Pembangunan Daerah di Bidang Ketertiban Umum".

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here