Ikan berlemak seperti sarden, salmon dan makarel memiliki kandungan asam lemak omega-3 yang mengurangi peradangan kronis tingkat rendah sebagai penyebab resistensi insulin.
Namun bagi pasien yang tengah mengonsumsi pengencer darah, atau penyakit ginjal kronis, mengonsumsi ikan berlemak sebaiknya dihindari.
Buah beri juga sebaiknya masuk dalam menu makanan untuk membantu mengurangi stres oksidatif dan meningkatkan respons tubuh terhadap insulin.
Tak hanya pola makan yang tepat, aktivitas fisik teratur, cukup tidur dan mengelola stres dibutuhkan agar tubuh mampu meningkatkan sensitivitas insulin.