Beranda Pemprov Sumbar Relokasi Masjid SMA 1 Sumbar, Gubernur Mahyeldi: Sarana Pembentukan Generasi Muda Sumbar yang Madani

Relokasi Masjid SMA 1 Sumbar, Gubernur Mahyeldi: Sarana Pembentukan Generasi Muda Sumbar yang Madani

Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi Ansharullah, menyatakan bahwa keberadaan masjid di kompleks sekolah sangat penting, sebagai sarana pembentukan generasi muda Sumbar yang madani dan berakhlak mulia.

0
Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi Ansharullah, menyatakan bahwa keberadaan masjid di kompleks sekolah sangat penting, sebagai sarana pembentukan generasi muda Sumbar yang madani dan berakhlak mulia.

Laporan: Linda Sari

SUMBAR, CARAPANDANG.COM - Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi Ansharullah, menyatakan bahwa keberadaan masjid di kompleks sekolah sangat penting, sebagai sarana pembentukan generasi muda Sumbar yang madani dan berakhlak mulia. Oleh karena itu, memakmurkan masjid di sekolah adalah sebuah keharusan.

Hal itu disampaikan Gubernur Mahyeldi di sela agenda peletakan batu pertama Relokasi Pembangunan Masjid Raudahtul Jannah di Kompleks SMAN 1 Sumbar, Kota Padang Panjang, Senin (9/10/2023). Gubernur berharap, agar masjid tersebut nantinya menjadi pusat berkegiatan bagi generasi muda di SMA 1 Sumbar.

"Jadikan masjid sebagai pusat pembentukan karakter anak yang berakhlakulkarimah, melalui penanaman dan pemantapan nilai Islam rahmatan lil alamin yang ramah, damai, dan menghargai perbedaan," kata Mahyeldi.

Pembangunan masjid, katanya, bukan sekadar soal pembangunan fisik, melainkan juga terkait dengan upaya pembangunan mental, yang juga sealur dengan program Pemprov Sumbar untuk mewujudkan generasi muda Sumbar yang madani, unggul, dan berkarakter. Oleh karena itu, upaya pihak sekolah dalam merelokasi masjid di Kompleks SMA 1 Sumbar patut diapresiasi.

"Relokasi masjid bukan hanya soal memindahkan tempatnya saja, karena tentu ini juga bertujuan agar masjid menjadi lebih layak, nyaman, sehingga makin banyak kegiatan yang bisa dilakukan nantinya," ucap Gubernur lagi.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait