Beranda Film Serial Netflix “Parasyte: The Grey” Hadirkan Kisah Fiksi Aksi-Horor

Serial Netflix “Parasyte: The Grey” Hadirkan Kisah Fiksi Aksi-Horor

Serial Netflix terbaru “Parasyte: The Grey” sajikan kisah fiksi aksi-horor menarik antara manusia melawan parasit asing yang membuat kekacauan di Korea Selatan dan akan tayang di Netflix mulai tanggal 5 April 2024.

0
Serial Netflix terbaru “Parasyte: The Grey” sajikan kisah fiksi aksi-horor menarik antara manusia melawan parasit asing yang membuat kekacauan di Korea Selatan dan akan tayang di Netflix mulai tanggal 5 April 2024.

“Parasyte: The Grey” mengisahkan tentang parasit asing dari luar angkasa yang jatuh ke bumi dan berusaha hidup dengan hinggap di dalam tubuh manusia sebagai inangnya. Karakter utama serial ini, yakni Jung Soo-in (Jeon So-nee) pun menjadi salah satu korban dari parasit itu yang berusaha mengambil alih tubuhnya.

Namun, parasit itu gagal mengambil alih otak Soo-in dan Soo-in terperangkap di antara wujudnya sebagai manusia dan pengaruh parasit. Dia pun terpaksa hidup berdampingan dengan parasit itu serta menghadapi banyak kejadian aneh yang kerap menimpanya. 

Jika Soo-in terpisah dengan parasitnya yang bernama Heidi, mereka terancam mati dan membuat mereka harus menyembunyikan identitas ganda ini. Di saat bersamaan, para agen khusus Korea Selatan telah ditugaskan untuk menyapu bersih manusia yang sudah dihinggapi parasit, sehingga membuat keberadaan Soo-in semakin terancam.

Akankah dunia dan Soo-in dapat kembali seperti semula?

Sementara itu, Jeon So-nee yang memerankan karakter Soo-in mengaku sudah menggemari manga “Parasyte” sebelum dirinya ditawari proyek serial ini. Dia pun merasa senang dengan tawaran tersebut hingga akhirnya menerima proyek “Parasyte: The Grey”.

“Saya penggemar manga aslinya dan penasaran bagaimana jika parasit itu muncul di Korea,” kata So-nee.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here