Beranda Internasional Sidang Senat AS Diwarnai Unjuk Rasa Genjatan Senjata Israel-Hamas

Sidang Senat AS Diwarnai Unjuk Rasa Genjatan Senjata Israel-Hamas

Beberapa menit setelah pidato pembukaan Blinken, seorang pria di antara para audiens terdengar meneriakkan seruan-seruan seperti "Gencatan senjata sekarang juga!"

0
Istimewa

CARAPANDANG - Sejumlah pengunjuk rasa yang menuntut gencatan senjata segera dilakukan di Jalur Gaza berulang kali menginterupsi sidang dengar pendapat yang diadakan Senat Amerika Serikat (AS) terkait permintaan anggaran bernilai fantastis dari pemerintahan Joe Biden yang ditujukan untuk mendanai Israel dan Ukraina dalam konflik masing-masing.

Sidang Komite Alokasi Senat (Senate Appropriations Committee) yang dihadiri pula Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken dan Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin sebagai saksi tersebut sedikitnya enam kali diinterupsi sejumlah pengunjuk rasa antiperang yang menyerukan dihentikannya kebrutalan perang dan mengutuk AS karena dinilai mendukung "pembantaian."

Beberapa menit setelah pidato pembukaan Blinken, seorang pria di antara para audiens terdengar meneriakkan seruan-seruan seperti "Gencatan senjata sekarang juga!", "Selamatkan anak-anak Gaza!", dan "Di mana martabatmu, Amerika?" sebelum akhirnya dikawal keluar dari ruangan oleh aparat Kepolisian Capitol.

Tak lama kemudian, pidato Blinken kembali terputus ketika beberapa pengunjuk rasa terdengar meneriakinya dan para anggota komite. "Gencatan senjata sekarang juga!" kata mereka. "Biarkan Gaza tetap hidup!"

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here